Jumat, 16 Juli 2010

Modem ZTE AC2726i (SmartFren) di Ubuntu 10.04

Tidak seperti pada ubuntu sebelumnya, pada ubuntu 10.04 modem jenis ini sudah dapat terdeteksi sebagai modem, meskipun pada saat dihubungkan dengan komputer akan terdeteksi sebagai Removable Disk. Butuh kesabaran untuk dapat menggunakan modem ini di ubuntu 10.04. Dan inilah sedikit trik untuk dapat menggunakannya.



Setting Modem

  • Hubungkan modem dengan komputer. Tunggu sampai muncul ikon SmartFren di Desktop atau di Places --> Computer.



  • Setelah muncul ikon tersebut, klik kanan ikon SmartFren dan pilih Eject. Tunggu beberapa saat (sekitar 5 menit).
  • Klik kanan ikon Network Connection di panel, pilih Edit Connection, buka tab Mobile Broadband. Klik Add untuk membuat koneksi baru. Jika modem telah terdeteksi, maka akan tampak seperti ini:



  • Jika modem belum terdeteksi, klik Cancel dan tunggu beberapa saat lagi. Klik Forward untuk memulai pembuatan koneksi baru.
  • Pada halaman Choose Your Provider, pilih I can’t find my provider... , lalu klik Forward.



  • Klik OK sehingga muncul halaman baru untuk mengisi parameter yang dibutuhkan.


          Connection name : (bebas)
          Number                : #777
          Username             : smart
          Password              : smart

  • Klik Apply, lalu tutup jendela Edit Connection

Memulai Koneksi

  • Hubungkan modem dengan komputer. Tunggu sampai muncul ikon SmartFren di Desktop atau di Places --> Computer.
  • Setelah muncul ikon tersebut, klik kanan ikon SmartFren dan pilih Eject. Tunggu beberapa saat (sekitar 5 menit).
  • Klik ikon Network Connection di panel, klik nama koneksi yang sudah dibuat.
  • Untuk menghentikan koneksi, klik Disconnect yang ada di bawah nama koneksi tersebut.

Untuk aplikasi telepon dan sms dapat diunduh di sini.

Selamat mencoba!
Catatan : berdasarkan pengalaman, jika sudah membuat koneksi internet melalui Network Connection, maka untuk koneksi internet melalui aplikasi ztemtEVDO tidak dapat berhasil. Tetapi untuk sms atau telepon masih dapat dilakukan.

Baca Selebihnya ..

Jumat, 09 Juli 2010

Instal Ubuntu 10.04 LTS di Notebook dengan Chipset VGA SIS 671/672

Masalah utama yang timbul ketika menginstal ubuntu di notebook dengan chipset SIS adalah driver vga yang belum didukung oleh sistem ubuntu. Hal ini menyebabkan resolusi monitor yang hanya mendukung resolusi hingga 800x600 saja. Namun hal ini dapat diatasi dengan menggunakan driver dari pihak ketiga yang mampu memaksimalkan resolusi monitor hingga 1280x800, walaupun belum dapat mendukung kemampuan 3D.

Untuk pengguna Ubuntu 10.04 dapat mengunduh driver SIS dari alamat ini:

Langkah instalasinya adalah sebagai berikut:

Ekstrak file hasil download tadi sehingga didapat 3 buah file dengan nama masing-masing sis671_drv.so, sis671_drv.la, dan xorg.conf. Simpan di /home/ dan jalankan perintah ini di terminal:

  • sudo cp sis671_drv.* /usr/lib/xorg/modules/drivers/
  • sudo cp xorg.conf /etc/X11/
  • sudo reboot
Jika berhasil maka pada saat login, resolusi tampilan desktop ubuntu sudah 1280x800

Masalah lain bagi pengguna Ubuntu 10.04 adalah plymouth yang tidak dapat tampil dengan sempurna di notebook ber-chipset SIS 671/672. Solusinya adalah dengan menjalankan perintah berikut ini di terminal:

  • sudo bash
  • echo blacklist vga16fb > /etc/modprobe.d/blacklist-vga16fb.conf
  • update-initramfs –u
  • reboot

Tampilan Ubuntu 10.04 anda kini menjadi lebih baik dari sebelumnya.
Selamat mencoba!

Baca Selebihnya ..

Posting Pertama

Akhirnya terlaksana juga niat untuk membuat blog yang selama ini tertunda.

Posting pertama ini hanyalah sebagai langkah awal untuk membuat posting-posting lain di masa yang akan datang.
Terima kasih!

Baca Selebihnya ..